Home » Kurikulum TA 2015

Kurikulum TA 2015

Pada awalnya, 10 program Magister yang ada di lingkungan FKIP Universitas Lampung mengacu kepada Peraturan Menteri Nomor 49 Tahun 2014 tentang standar nasional pendidikan tinggi, yakni :

  1. Perkuliahan = 32 sks
  2. Karya Ilmiah = 40 sks, yang terdiri dari :
  • Proposal Thesis = 5 sks.
  • Penelitian dan Penulisan Thesis= 20 sks
  • Seminar = 5 sks
  • Karya ilmiah = 10 sks

 

Namun, pada akhir pertengahan semester genap, direktur Pascasarjana mengundang semua kaprodi beserta dekan yang ada di Universitas Lampung yang memberitahukan bahwa kurikulum tersebut ditunda. Selanjutnya, dekan FKIP Unila mengundang seluruh kaprodi S2 untuk membicarakan jumlah sks yang harus ditempuh oleh mahasiswa magister pendidikan.

Dalam pertemuan tersbut disepakati rentangan jumlah sks adalah 42-47.  Pada rapat tersebut juga disepakai bahwa mata kuliah seminar yang berbobot 5 sks, pelaksanaannya tetap seperti semula, yaitu 3 sks diberikan pada semester ganjil (selanjutnya disebut dengan mata kuliah seminar 1), dan 2 sks pada semester genap (selanjutnya disebut mata kuliah seminar 2). Mata kuliah proposal tesis yang berjumlah 5 sks menjadi 3 sks dan tesis dengan bobot sks 20 menjadi 7 sks.

Pada dasarnya kurikulum di MPBI tidak berubah dilihat dari matakuliah yang telah ditentukan sebelumnya karena kurikulum sebelumnya, yakni karya publikasi ilmiah (10 sks) memang belum dilaksanakan dan tesis yang semula 20 sks hanya merubah jumlah sksnya. Berdasarkan hasil rapat tersebut kurikulum di PS Magister pendidikan bahasa Inggris (MPBI) adalah sbb:

 

KURIKULUM

PROGRAM MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS (MPBI)

SEMESTER GANJIL (SATU)

NO KODE NAMA MK SKS SIFAT SMT
1 UNI814101 FILSAFAT ILMU 2 WAJIB 1
2 UNI814102 METODOLOGI PENELITIAN 2 WAJIB 1
3 KIP814101 WAWASAN KEPENDIDIKAN 2 WAJIB 1
4 KIP814102 KURIKULUM DAN PEMBELAJARAN 2 WAJIB 1
5 PBI814101 SECOND LANGUAGE ACQUISITION 3 WAJIB 1
6 PBI814102 ASSESSMENT IN LANGUAGE TEACHING 3 WAJIB 1
7 PBI814103 TEFL METHODOLOGY 3 WAJIB 1
8 PBI814104 SEMINAR1 3 WAJIB 1
Jumlah 20
SEMESTER GENAP (DUA)
9 PBI814205 LINGUISTICS 3 WAJIB 2
10 PBI814206 LITERATURE IN LANGUAGE TEACHING 3 WAJIB 2
11 PBI814207 RESEARCH IN LANGUAGE TEACHING 3 WAJIB 2
12 PBI814208 CURRICULUM DEV. AND SYLLABUS D 3 WAJIB 2
13 PBI814209 PRAGMATICS 3 WAJIB 2
14 PBI814210 SEMINAR 2 2 WAJIB 2
15 PBI814211 PROPOSAL TESIS 3 WAJIB 2
Jumlah 20
SEMESTER GAJIL (TIGA)
16 PBI814212 TESIS 7 WAJIB 3
Jumlah sks seluruh 47